Jaringan seluler 3G/4G di Cisco Packet Tracert // BLC-TELKOM - Bestpath-Network


PENDAHULUAN

    Pengertian

        Jaringan Seluler (Mobile Network) adalah jaringan komunikasi yang menghubungkan antar pengguna secara nirkabel menggunakan gelombang radio. Jaringan ini didistribusikan di area daratan dengan setidaknya satu transceiver tetap yang berperan sebagai stasiun. (https://sasanadigital.com/perkembangan-jaringan-mobile-network-dari-masa-ke-masa-1g-ke-5g/)

   Latar Belakang Masalah

    Karena ingin tahu seperti apa implementasi dari jaringan seluler 3G/4G

MAKSUD DAN TUJUAN

   Maksud

    Ingin tahu seperti implemetasi Jaringan seluler 3G/4G    

   Tujuan 

   Agar menambah pengetahuan dan wawasan tentang jaringan 

BATASAN DAN RUANG LINGKUP PEKERJAAN

    Memahami Jaringan seluler 3G/4G

TARGET DAN HASIL YANG DIHARAPKAN

  Bisa memahami dan mengerti konsep Jaringan 3G/4G dan implementasinya

METODE PELAKSANAAN

    - Literasi
    - Configurasi

ALAT DAN BAHAN

    - Laptop
    - Koneksi Internet 
    - Cisco Packet Tracert    

TARGET WAKTU

     4 Jam

TAHAPAN PELAKSANAAN

   - Literasi

    Jaringan Seluler (Mobile Network) adalah jaringan komunikasi yang menghubungkan antar pengguna secara nirkabel menggunakan gelombang radio. Jaringan ini didistribusikan di area daratan dengan setidaknya satu transceiver tetap yang berperan sebagai stasiun. 

    Untuk penyebutan "G" sendiri menandakan perkembangan jaringan seluler.  Selain itu Huruf G singkatan dari "Generation" (Generasi) sedangkan Angka di depannya sebagai tingkatan dalam perkembangan jaringan, semakin tinggi nilai nya maka semakin besar pula kemampuan dalam mengirim dan menerima data.

     Dari gambar di atas terlihat teknologi semakin berkembang dari AMPS (Advanced Mobile Phone Service), GSM (Global System for Mobile Communication), WCDMA (Wideband Code-Division Multiple Access), dan LTE (Long Term Evolution) semua teknologi itu adalah contoh perkembangan teknologi nirkabel (wireless). AMPS adalah generasi pertama yang hanya dapat melayani komunikasi suara (voice), dengan menggunakan sistem analog. GSM adalah generasi kedua yang melayani komunikasi teks atau biasa disebut SMS (Short Message Service) dan layanan internet, namun untuk kecepatannya masih terbilang rendah. 

A. 1G

    Jaringan 1G adalah teknologi jaringan yang pertama kali ditemukan pada tahun 1980 di Amerika Serikat, teknologi ini hanya bisa mengirimkan pesan suara dengan cara ditransmisikan lewat sinyal analog. Tapi masih dengan kecepatan yang di bilang lambat dari generasi selanjutnya yaitu dengan kecepatan hingga 14,4 Kbps.

B. 2G

    Jaringan 2G ini memiliki kelebihan dari pada penghulunya yaitu 2G ini menggunakan meggunakan sinyal digital bukan lagi sinyal analog, dengan kelebihan ini 2G ini meningkatkan kualitas panggilan dari noise dan interferensi. Teknologi 2G disebut sebagai GSM (Global System For Mobile) dan CDMA (Code Division Multiple Access) yang telah mendukung pengiriman suara sekaligus text (SMS), Jaringan 2G ini diperkenalkan pada tahun 1991 di Finlandia.

C. 3G

    Teknologi 3G ini mempunyai kemampuan untuk mengakses internet dengan kecepatan 384 Kbps - 2 Mbps dan jangkauan area yang lebih luas, dengan kecepatan besar itu maka bertambahlah fitur-fitur layanan internet seperti panggilan suara dan video, video straming dengan kualitas tinggi, TV online, game online dan masih banyak lagi. Teknologi WCDMA (Wideband Code Division Multiple Access) inilah yang digunakan untuk mendukung teknologi 3G. Jaringan 3G ini di perkenalkan pada tahun 2001 di jepang.

D. 4G

    Jaringan 4G ditemukan pada tahun 2008 oleh Prof.Dr. Khoirul Anwar dan pertama kali dikenalkan pada tahun 2009 di Swedia dan baru di kenalkan di Indnesia pada tahun 2013, teknologi 4G ini 500x lebih cepat dibandingkan pendahulunya, bahkan bisa memberikan kecepatan 1Gbps jika anda di rumah dan 100Mbps ketika sedang bepergian. Dan dari fungsionalitas 4G tidak hanya terbatas pada telepon seluler saja namun juga bisa digunakan di berbagai macam perangkat yang bisa menggunakan gelombang digital. nama asli dari 4G adalah "3G and beyond"

E. 5G

    Telkomsel, menjadi operator pertama yang menyediakan layanan jaringan 5G di Indonesia, setelah mengantongi Surat Keterangan Laik Operasi (SKLO) 5G dari Kementerian Komunikasi dan Informatika. Telkomsel sendiri mengklaim layanan 5G jauh lebih mumpuni dibanding 4G. Dari segi kecepatan, misalnya, kecepatan unduh (download) 5G bisa mencapai 20 Gbps, atau 20 kali lipat lebih cepat dibanding 4G yang mentok di 1 Gbps.

    Lalu, 5G juga diklaim memiliki latency 1 ms (10 kali lebih rendah dari 4G) dan mampu menampung sekitar 1 juta perangkat dalam radius 1 km2, lebih banyak 10 kali lipat dari teknologi 4G


  -- LAB --

jadi disini kita melakakukan konfigurasi jaringan seluler di packet tracert

Topologi

Config router 

--(Router)--

         --- System Configuration Dialog ---

Would you like to enter the initial configuration dialog? [yes/no]: no


Press RETURN to get started!



Router>en

Router#conf

Configuring from terminal, memory, or network [terminal]? 

Enter configuration commands, one per line.  End with CNTL/Z.

Router(config)#int g0/0/1

Router(config-if)#ip add 192.168.10.1 255.255.255.0

Router(config-if)#no sh


Router(config-if)#

%LINK-5-CHANGED: Interface GigabitEthernet0/0/1, changed state to up


%LINEPROTO-5-UPDOWN: Line protocol on Interface GigabitEthernet0/0/1, changed state to up


Router(config-if)#ex

Router(config)#int g0/0/0

Router(config-if)#ip add 10.10.100.1 255.255.255.0

Router(config-if)#no sh


Router(config-if)#

%LINK-5-CHANGED: Interface GigabitEthernet0/0/0, changed state to up


%LINEPROTO-5-UPDOWN: Line protocol on Interface GigabitEthernet0/0/0, changed state to up


Router(config-if)#ex

Router(config)#do wr

Building configuration...

[OK]

Router(config)#


Setelah configurasi router lanjut ke central-office

> ubah nama domain, provider

> masuk ke Backbone. Ubah IP address, subnet mask, gateway 

> masuk ke Cell Tower untuk memberikan IP pada tower cell

setelah central-office selesai lanjut ke cell tower



setelah cell tower lanjut ke Smartphone 


> ubah nama provider kemudian refresh dhcp
setelah itu kasih IP pada PC, kemudian coba ping ke semua perangkat dari smartphone. Dan ini hasilnya


NT : kalau ping dari PC ke Smartphone tidak bisa dan masih belum dapat solusi, mohon maaf ya 

Sekian dari saya, Trima kasih :)


TEMUAN PERMASALAHAN DAN CARA PENYELESAIAN MASALAHNYA

 Permasalahan : Ping dari PC ke Smartphone tidak bisa 

 Solusi : sementara ini belum ada  

KESIMPULAN YANG DIDAPAT

    jaringan seluler merupakan salah satu bentuk dari kemajuan di bidang teknologi informasi yang ada pada saat ini. 

REFERENSI

   - Ide diri sendiri (iseng ingin tahu)

  -  https://nguprek.com/konfigurasi-3g-4g-service-di-cisco-packet-tracer/ 

Post a Comment