ISLAM RAHMATAN LIL ALAMIN


 

 PENDAHULUAN

   Pengertian

    Islam rahmatan lil alamin adalah tujuan umum islam, seluruh ajaran islam berpusat pada maslahat, kasih sayang, kedamaian dunia baik bagi semua makhluk dan seluruh umat  manusia.

   Latar Belakang Masalah

    Agar bisa membentengi diri dengan prinsip-prinsip islam rahmatan lil alamin.

MAKSUD DAN TUJUAN

   Maksud

    Agar lebih mengerti jalan hidup dan prinsip serta tujuan

   Tujuan

    Agar lingkungan kita lebih luas tapi tetap sejalan dengan prisip islam

BATASAN DAN RUANG LINGKUP PEKERJAAN

    Islam rahmatan lil alamin

TARGET DAN HASIL YANG DIHARAPKAN

    Bisa membentengi diri dan menambah lingkungan agar lebih luas tapi tetap ada prinsip-prinsip islam tetap tegak dalam diri sendiri.

METODE PELAKSANAAN

    Briefing
    literasi
    Berdiskusi

ALAT DAN BAHAN

    laptop
    Islam rahmatan lil alamin.pdf

TARGET WAKTU

    4 jam

TAHAPAN PELAKSANAAN

    Briefing 
    literasi
    pembahasan:

Islam rahmatan lil alamin adalah tujuan umum islam, seluruh ajaran islam berpusat pada maslahat, kasih sayang, kedamaian dunia baik bagi semua makhluk dan seluruh umat  manusia.

tujuan dari mengkaji juenal ini adalah untuk menjelaskan/menguraikan karakteristik dan tujuan utama ajaran islam yang rahmatan lil alamin dalam kehidupan sosial dan budaya manusia modern, metode yang di gunakan adalah dengan mengkaji pustaka dan analisa referensi ilmiah tentang islam yang rahmatan lil alamin dalam sosial dan budaya. implementasi dalam sosial bisa di lihat dalam kehidupan di pendidikan sekolah, masyarakat, tempat ibadah, dan tempat kerja serta media massa. Implementasi dalam budaya bisa dilihat dalam perkembangan ilmu pengetahuan, bahasa, ideologi dan adat istiadat.
 
Islam sebagai agama yang rahmatan lil alamin, islam adalah agama yang universal atau global dan syari'at untuk seluruh manusia dan jin di seluruh alam.
makna rahmatan lil alamin juga menetapkan bahwa islam adalah agama dan syari'at yang penuh dengan kasih sayang, cinta, persaudaraan dan kedamaian.

islam tidak pernah mengajarkan permusuhan dan kebencian dan juga islam tidak punya ajaran dan syariat destruktif/merusak dan kejahatan,bahkan semua ajaran dan syari'at islam bertujuan untuk melahirkan dan mewujudkan maslahat bagi manusia. Oleh karena itu para ulama' menetapkan bahwa syari'at islam memiliki tujuan untuk memelihara akal manusia, keturunan, harta,agama dan harga diri manusia. maka dari itu islam disebut agama yang rahmatan lil alamin.

kebanyakan surat dan ayat dalam al-qur'an ber-bicara tentang manusia dari asal muasal,karakter bahkan sampai kemana akan berkhir kehidupannya. tidak ada buku karangan ataupun kitab suci di dunia ini yang paling tinggi, lengkap dan komprehensif/ dalam membahas tentang manusia selain Al-Qur'an. Jadi islam adalah agama yang sangat  mengerti tentang manusia dan paling tinggi dalam hubungan sesama manusia baik dalam ideologi, politik, sosial, budaya, ekonomi dsb.

metode yang digunakan dalam kajian ini adalah metode kajian pustaka dan analisa referensi ilmiah tentang islam rahmatan il alamin dalam sosial dan budaya.
 
Hakikat Islam Yang Rahmatan lil Alamin
kalimat ini terdiridari dua kalimat
    pertama adalah kata "rahmat" yang ber-arti "kasih sayang dan kelembutan yang di iringi berbuat baik kepada yang di sayangi" yang telah di sebutkan dalam Al-Qur'an sebanyak 25 ayat dengan tema yang berbeda-beda, berarti sangat penting dan tinggi kedudukan rahmat dalam ajaran islam.
   
 kedua adalah kata "lil alamin" yang berarti "untuk alam-alam", yang dimaksud alam-alam adalah setiap manusia dan jin si suatu zaman, dan juga setip makhluk di setiap zaman juga termasuk yang dimaksud "alam-alam"

Nabi Muhammad SAW adalah sebagai rahmat bagi seluruh alam, barang siapa yang menerimanya berarti mensyukuri nikmat besar yaitu kasih sayang maka mereka akan mendapatkan kebahagiaan di dunia dan akhirat, sebaliknya orang yang tidak merimanya maka mereka akan sengsara di dunia dan akhirat. yang ada dalam firman Allah: "Dan kami tidak mengutus engkau (Muhammad) melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi seluruh alam". (QS. Al-Anbiya: 108). Makna rahmatan lil alamin adalah petunjuk bagi semua manusia, walaupun kasih sayang diberikan oleh Allah SWT kepada orang yang beriman dan tidak beriman. dan juga Nabi Muhammad membawa konsep dan budaya baru yaitu "cinta dan kasih sayang"yang berlaku untuk semua manusia, di saat Nabi di utus manusia dalam kondisi budaya permusuhan dan kebencian antara satu dengan yang lain.

jadi islam rahatan lil alamin adalah islam yang mengajarkan serta menyebarkan budaya kedamaian, etika cinta, kasih sayang, kelembutan, dan penghormatan kepada seluruh manusia serta memberi petunjuk dan hidayah kepada mereka di selurh dunia.

prinsip-prinsip dalam islam rahmatan lil alamin
1. Berperikemanusiaan
       islam telah menentukan semua hukum, perintah dan larangan, dalam syariah islam pasti semuannya itu akan membawa kemaslahtan/kebaikan bagi manusia dan lingkungannya, tidak akan membawa kesesatan, kezaliman maupun kejahatan malah akan menghindarkan dari itu semua. Semua yang ada pada syariah islam telah disesuaikan oleh Allah sesuai dengan akal, hati, emosi, fitrah dan fisik dari manusia. Allah berfirman: "Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya. Dia mendapatkan (pahala) dari (kebaikan) yang dikerjakannya dan dia mendapatkan (siksa) dari (kejahatan) yang diperbuatnya ...". (QS Al-Baqarah: 286)
 jadi ketika kita diberi ujian olehnya berarti kita pasti bisa menghadapi masalah tersebut karena Allah tidak akan menaruh beban kepada orang yang tidak sanggup menanggung beban itu.

2. Mendunia
    yang dimaksud mendunia adalah ajaran syariah islam yang menyebar ke seluruh dunia tanpa dibatasi oleh daerah tertentu, iklim, suku, ras, dan bangsa tertentu. dalam syariah islam semuanya telah diatur sesuai dengan kebutuhan dan batasan manusia jadi tidak di batasi oleh daerah, iklim, suku, ras dan bangsa tertentu. tujuan dan ajaran syariah islam di arab dan di luar arab tidak lah berbeda ataupun sebaliknya. dan juga dalam prisip mendunia juga mengajarkan tolong-menolong, persahabatan, dan menjaga sesama manusia dan merawat lingkungannya, dan juga mengaharamkan permusuhan antara sesama manusia dimana pun mereka berada  tanpa memandang suku, ras, agama dan warna kulit.

3. Komprehensif
    komprehensif adalah keseluruhan ajaran islam, keseluruhan ajaran islam telah di atur, dari cara kita makan, cara kita bersih-bersih, cara kita ber-ibadah. Jadi semua yang dilakukan manusia semua sudah ada aturannya, aturannya di buat oleh Allah SWT yang telah di sesuaikan dengan batasan/kemampuan manusia, semuanya itu pasti mengandung kemaslahatan/kebaikan bagi manusia itu sendiri tidak akan menimbulkan kaburukan maupun kejahatan bagi manusia.

4.Realistis
    realistis dalam syariah islam adalah mampu memahami kondisi alam sesuai dengan hakikat,kodrat dan wujudnya yang dapat disaksikan oleh manusia. Allah menciptakan manusia dalam kondisi/sifat lemah maka dari itu Allah membuat keringanan untuk membuat kemudahan bagi manusia karena hakikatnya manusia itu lemah dan itu telah menjadi realitas.

5. Tolreansi dan kemudahan
    syariah islam itu ada toleransi sesama manusia dan memudahkan bagi sesama manusia. Dalam ajaran islam kesulitan sangat dihindarkan bagi manusia dalam memahami dan mengimplemtasikannya. Dan ajaran islam sangat menghindari pemahaman radikal, keras, dan intoleran kepada sesama manusia.

6. Antara konstanitas dan fleksibilitas
    yang dimaksud konstanias adalah ajarannya yang tidak berubah-ubah atau ajeg dalam hal-hal pokok seperti rukun islam, rukun iman, dan hal-hal yang diharamkan oleh Allah secara pasti.
    yang dimaksudkan fleksibilitas adalah ajarannya dapat menyesuaikan tempat dan waktu dan fleksibilitas terhadap kondisi manusia dan lingkungannya, maka dari itu ajaran-ajaran dalam islam juga relevan dan sesuai untuk setiap zaman dan tempat.

Kehidupan Sosial Budaya dan Dimensinya
    Kehidupan sosial menjadi salah satu ranh kehidupan manusia yang paling penting karena manusia itu makhluk sosial yaitu membutuhkan bantuan dari orang lain. kehidupan sosial di bagi menjadi beberapa jenis/ dimensi: Keluarga, Sekolah, tempat kerja, tempat ibadah, masyarakat, dan media sosial.
    kehidupan budaya itu adalah konsep keseluruhan tentang sesuatu yang meliputi pengetahuan, ideologi, seni, akhlak, hukum, dan adat istiadat.
Dimensi budaya adalah pengetahuan, ideologi, akhlak, budi pekerti, ilmu pengetahuan, seni dan sains.

Implementasi islam rahmatan lil alamin dalam kehidupan sosial budaya
1. implementasi rahmatan alamin dalam kehidupan sosial
    dalam lingkungan sosial sangat berpengaruh dalam kehidupan seseorang dan dalam ajaran islam telah di ajarkan untuk menjagalingkungan yang di tempati karena sangat berpengaruh kepada seseorang apalagi lingkungan keluarga yang menjadi cikal bakal lahirnya manusia dan tempat mereka beradaptasi pertama kali.
    Nilai-nilai rahmatan lil alamin dala kehidupan sosial lainnya seperti sekolah, masyarkat, tempat ibadah, dan tempat kerja serta media massa telah diatur dalam prinsip-prinsip mulia yang ada di dalam Al-Quran, Hadist, dan praktek kehidupan Nabi dan sahabat nabi
    
prinsip-prinsip islam rahmatan lil alamin dalam sosial keluarga sebagai berikut:
a. interksi antara manusia dengan yang lain harus saling mengenal.
b. kehidupan sosial harus saling tolong-menolong dalam kebaikan.
c. interaksi sosial harus ada kasih sayang dan lemah lembut sesama manusia.
d. keputusan sosial harus mengguanakan cara mufakat/musyawarah agar mendapatkan keputusan yang baik, berkualitas dan lebih sempurna.
e. kehidupan masyarakat harus aman dan tentram
f. kehidupan sosial yang damai dan baik
g. masyarakat harus menjauhi rasa kecurigaan atau prasangka buruk
h. kehidupan sosial jangan ada rasa benci dan saling bermusuhan
i. Dalam bermasyarakat harus hidup dalam persaudaraan
j. Kehisupan masyarakat harus saling memaafkan jika terjadi kesalah terhadap sesama manusia

2. Implementasi nilai rahmatan lil alamin dalam kehidupan budaya
a. rahmatan lil alamin dalam ilmu pengetahuan
    sangat penting orang melakukan sesuatu dengan ilmujika tidak dilandasi ilmu maka akan muncul masalah dan permusuhan.
b. Rahmatan lil alamin dalam bahasa
    sangat penting untuk menjaga lisan dan ucapan agar tidak menimbulkan permusuhan. Di dalam islam sanat di anjurkan untuk menggunakan bahasa yang sopan dan indah dalam bertutur kata agar tidak timbul permusuhan.
c. Rahmatan lil alamin dalam akhlak
    pentingnya kita mempunyai akhlak karena iman mukmin yang paling sempurna adalah yang paling baik akhlaknya.
d. Rahmatan lil alamin dalam adat istiadat
    adat istiadat yang dimaksud seperti kebiasaan manusia, kebiasaan manusia harus melahirkan kebaikan dan kemaslahatan bagi manusia tidak boleh melahirkan kerusakan ataupun kejahatan bagi manusia.

Kesimpulannya
    Islam rahmatan lil alamin adalah Islam yang sesuai dengan fitrah manusia, islam yang membawa kasih sayang, cinta bukan kebencian, kedamaian bukan permusuhan. Islam rahmatan lilalamin adalah Islam yang membawa kemudahan bukan kesulitan dan membawa solusi kehidupan bukan masalah dan pertikaian.

TEMUAN PERMASALAHAN DAN CARA PENYELESAIAN MASALAHNYA

   permasalahan: terkadang masih sulit untuk memahami kalimat
    solusi: bertanya kepada yang lebih tahu

KESIMPULAN YANG DIDAPAT

    kita harus bisa membentengi diri agar lingkungan kita bisa berkembang dan tetap berdiri dengan prinsip islam rahmatan lil alamin


REFERENSI

ISLAM RAHMATAN LIL ALAMIN.pdf

Post a Comment